PENGARUH CAR, NPL, BOPO, NIM DAN LDR TERHADAP ROA (Studi kasus pada Bank Perkreditan Rakyat di Salatiga yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan Tahun 2011-2015)
Abstrak
Abstrak
Masalah dalam penelitian ini Apakah CAR, NPL, BOPO, NIM dan LDR secara baik partial maupun simultan berpengaruh terhadap ROA (studi kasus pada Bank Perkreditan Rakyat di Salatiga yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan Tahun 2011-2015)? Tujuan penelitian untuk mengetahui Apakah CAR, NPL, BOPO, NIM dan LDR secara partial maupun simultan berpengaruh terhadap ROA. Penelitian ini menggunakan data sekunder, yaitu laporan keuangan dari tahun 2011-2015 dari Bank Perkreditan Rakyat yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan . Analisis datanya menggunakan analisis regresi linier berganda.
Hasil analisis diperoleh persamaan Y = 57,485 - 0,050 X1 – 0,259 X2 - 0.087 X3 + 0,064 X4 – 0,229 X5. Berdasarkan persamaan tersebut diperoleh t hitung untuk variabel CAR sebesar -1,613 (Sig.0,129) artinya CAR tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap ROA. Nilai t hitung variabel NPL sebesar -2,230 (Sig.0,043) artinya NPL mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap ROA. Nilai t hitung variabel BOPO sebesar -5,774 (Sig.0,000) artinya BOPO mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap ROA. Nilai t hitung variabel NIM sebesar 0,78 (Sig.0,467) artinya NIM tidak mempunyai pengaruh yang signifikan ROA. Nilai t hitung variabel LDR sebesar -2,752 (Sig.0,016) artinya LDR -2,752 (Sig.0,016) artinya LDR mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap ROA. Pengujian simultan nilai F hitung sebesar 10,824 (Sig.0,000) sedangkan nilai F tabel dengan degreeof freedom (df) pada angka 5 dan 14, level significance 0,05 sebesar 2,39 sehingga nilai F hitung = 10,824 jauh lebih besar daripada F tabel 2,96 dan signifikansi (0,000) lebih kecil dari 0,05 maka model regresi dapat digunakan untuk memprediksi variabel ROA atau dapat dikatakan bahwa tingkat CAR (X1), NPL (X2), BOPO (X3), NIM (X4) dan LDR (X5) secara bersama-sama berpengaruh terhadap ROA (Y).
Kesimpulan dari penelitian adalah CAR (X1), NPL (X2), BOPO (X3), NIM (X4) dan LDR (X5) secara partial CAR (X1) dan NIM (X4) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap ROA (Y), sedangkan NPL (X2), BOPO (X3) dan LDR (X5) berpengaruh signifikan terhadap ROA (Y). Secara simultan kelima variabel berpengaruh terhadap ROA (Y).
Kata Kunci : CAR, NPL, BOPO, NIM, LDR, ROA
Teks Lengkap:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.52353/ama.v10i1.143
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Copyright (c) 2017 Erna Sudarmawanti, Joko Pramono
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
AMONG MAKARTI : JURNAL EKONOMI DAN BISNIS
SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI AMA SALATIGA
Jl. Diponegoro No.39, Salatiga, Kec. Sidorejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah
TERINDEKS :
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.